Murad Ismail : Kekalahan PDIP di SBT Bukan Akhir Dari Segalanya
Senin, 14 Desember 2020
PELITA MALUKU.COM
Bagikan

Murad Ismail : Kekalahan PDIP di SBT Bukan Akhir Dari Segalanya

Ambon, Pelita Maluku.com – Kekalahan beruntun Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Maluku pada 3 pentas Pemilihan yakni Legislatif, Pemilihan Gubernur maupun Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Seram Bagian Timur, bagi seorang Gubernur Maluku Murad Ismail, yang juga menjabat Ketua DPD PDIP Maluku, bukan akhir dari segala-galanya.

Pasalnya, dalam setiap pertarungan politik pasti ada yang menang maupun kalah, dan itu adalah sebuah konsekwensi yang harus diterima dalam setiap percaturan politik.

Diakui Murad Ismail, pada Pemilihan Gubernur dan Pilpres kemarin PDIP kalah di Kabupaten SBT, meskipun begitu Dirinya tetap terpilih menjadi Gubernur Maluku dan Djoko Widodo terpilih menjadi Presiden, sebab Kabupaten SBT bukanlah penentu kemenangan.

“Soal kekalahan PDIP di Kabupaten SBT sejak Pemilihan legislatif, Gubernur maupun Pilres, baginya itu bukan segala-galanya, bahwa yang menentukan jadi Gubernur maupun Presiden dari Kabupaten SBT, meskipun saya juga kalah di SBT, tetapi saya sudah dua kali melakukan kunjungan kerja dan saya bantu warga SBT, walaupun kemarin Adil menang tapi endingnya kalah, tapi kita tetap mendukung,” ungkap Murad Ismail kepada wartawan di gedung Kantor Gubenur Maluku, Senin (14/12/2020)

img-1607942557.jpg

Menurutnya, kemenangan Partai Golkar pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten SBT, merupakan kerja keras dan pentahana yang begitu kuat.

Lagian lanjut Gubernur Maluku, kunjungan kerja yang dilakukan, tidak ada kaitannya dengan kampanye, melainkan kunjungan untuk merealisasikan janji-janjinya kepada warga SBT pada pemilihan Gubernur kemarin.  

 “dan itu kita buktikan bahwa kita bantu, yakni Kabupaten SBT, Aru, MBD dan Buru Selatan, jadi kalau di SBT itu pentahanan menang yang mungkin mereka kuat dan giginya lebih tajam,” Ujar Murad Ismail (PM.007) 


Komentar

Belum Ada Komentar