1 Pasien Covid – 19 Asal Kota Ambon Meninggal Dunia

1 Pasien Covid – 19 Asal Kota Ambon Meninggal Dunia

Ambon, Pelita Maluku.com – Adrianus Tehelan (73), salah satu warga Kota Ambon, meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Haulussy pada Sabtu (15/08/2020), sekitar pukul 04.00 Wit.

Pria yang berdomisili lokasi Mardika, Kelurahan Rijali, Kecamatan Sirimau itu, meninggal akibat terifeksi Covid-19, berdasarkan hasil swaab test di ruang isolasi RSUD Kudamati.

Pasien rujukkan dari Rumah Sakit Bhakti Rahayu, sebenarnya telah memiliki riwayat penyakit yang sudah lama diderita, dan oleh pihak keluarga  baru dilarikan ke rumah sakit pada 15 Agustus 2020 kemarin, sekitar pukul 01.00 Wit.  

Adrianus Tehelan dirujuk ke RSUD dr.Haulussy  dengan keluhan penyakit penurunan kesadaran dan tidak sadarkan diri, ditambah dengan gagal pernapasan yang menjurus ke Covid – 19. Akhirnya, oleh tim medis kesehatan pasien langsung melakukan Rapidtest. Hasil Rapidtest Adrianus Tehelan Non Reaktif, tetapi setelah ditingkatkan ke pemeriksaan Swaab Test cepat hasilnya positif, sehingga langsung ditangani sesuai SOP Pasien Covid 19.

Namun apa mau dikatakan, Tuhan berkehendak lain, Adrianus Tehelan menghembus nafas yang terakhir di ruang Isolasi Covid-19 RSUD dr. Haulussy Ambon, dengan keterangan medis gagal pernapasan.

Dari hasil Swaab test yang menyatakan Almarhum Positif, maka selanjutnya tim kesehatan mengkremasi Almarhum diruang jenazah, untuk dimakamkan secara standar operasi prosedur (SOP) oleh protokol Covid -19 Provinsi Maluku.

Sekitar pukul 16.50 Wit jenazah di antar dengan menggunakan mobil ambulance milik RSUD dr. Haulussy Ambon dan mendapat pengawalan dari personil Sabhara Polresta Pulau Ambon & P.P Lease menuju TKP Covid - 19 di Desa Hunuth, Kecamatan Teluk Ambon (PM.007)

Sumber : https://pelitamaluku.com/1-pasien-covid-19-asal-kota-ambon-meninggal-dunia-detail-429064