29.801 SISWA SMA, SMK DAN SLB SE - MALUKU, HARI INI SERENTAK GELAR UJIAN SEKOLAH

29.801 SISWA SMA, SMK DAN SLB SE - MALUKU, HARI INI SERENTAK GELAR UJIAN SEKOLAH

Ambon, Pelita Maluku.com - Hari ini, Senin (10/03/2025), seluruh sekolah SMA,SMK dan SLB di Provinsi Maluku, serentak mengikut ujian sekolah, baik berbasis Komputer maupun kertas tulis.

Pembukaan ujian sekolah tahun 2024-2025, di buka Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku, Syamsul Nandar Joisangadji,S.PY,M.Si, di dampingi Kepala Sekolah SMA Yayasan Persekolahan Kristen Protestan Maluku Lanny Laturiuw di SMA YPKPM Ambon.

Dalam sambutannya Syamsul Nandar mengatakan, sesuai surat edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nomor. 1 Tahun 2021, tentang peniadaan ujian Nasional dan Ujian Kesetaraan serta pelaksanaan Ujian Sekolah, maka pelaksanaan Ujian Sekolah menjadi salah satu syarat penentuan kelulusan oleh kesatuan pendidikan di tahun ajaran 2018.

Ujian sekolah menurut Syamsul Nandar bertujuan, agar hasil belajar siswa dapat disesuaikan dengan standar kelulusan yang telah ditetapkan serta mendapatkan peran strategis sekolah serta memecahkan kualitas pendidikannya.

"Sebagaimana pula di dalam pelaksanaan ujian oleh satuan pendidikan dapat dilakukan dalam beberapa bentuk yang pertama portofolio berupa evaluasi atas Nilai raport atau menilai sikap perilaku yang kedua Ada penegasan-penegasan khusus dari pihak sekolah yang ketiga dilakukan tes secara luring maupun daring dan yang tepat untuk penilaian lain yang ditentukan oleh satuan pendidikan. Ungkap Kadis.

Sementara untuk syarat kelulusan, kata Syamsul Nandar, kiranya dapat diperhatikan oleh satuan pendidikan yakni :

pertama memberikan pembelajaran yang dibuktikan dengan Nilai raport setiap semesternya. 

Kedua, memperoleh nilai sikap perilaku minimal baik.

Ketiga mengikuti ujian yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan. 

Pelaksanaan Ujian Sekolah jenjang SMA, SMK dan SLB se Provinsi Maluku dilaksanakan pada tanggal 10-20 Maret mendatang. 

Model pelaksanaan Ujian Sekolah yang digunakan, adalah berbasis pensil kertas dan berbasis komputer, pemilihan - pemilihan model untuk satuan pendidikan berdasarkan ketersediaan sarana dan prasarana sekolah masing-masing.

Peserta ujian jenjang SMA, SMK Negeri dan swasta setiap provinsi Maluku tahun 2025 berjumlah 29.801 siswa yang terdiri, jenjang SMA sebanyak 22.677 siswa yang berasal dari 294 SMA yang tersebar di 11 Kabupaten/kota.

Untuk jenjang SMK, jumlah siswa 6.932 yang berasal dari 121 SMK yang tersebar di 11 kabupaten/kota. 

Sedangkan untuk jenjang SLB sebanyak 192 siswa yang berasal dari 16 SLB yang tersebar di 9 Kabupaten/Kota 

Olehnya Syamsul Nandar pada kesempatan itu berpesan bagi peserta ujian di seluruh kabupaten/kota se-Indonesia Provinsi Maluku, agar tetap optimis, fokus baca naskah aktual dengan teliti, dahulukan soal-soal yang dianggap mudah dan perhatikan alokasi waktu yang disediakan, serta tetap jaga kesehatan agar selama proses ini berjalan dalam beberapa hari kedepan kalian semua selalu dalam kondisi yang terbaik (PM.007)


 

Sumber : https://pelitamaluku.com/29-801-siswa-sma-smk-dan-slb-se-maluku-hari-ini-serentak-gelar-ujian-sekolah-detail-456867