Saumlaki, Pelita Maluku.com - Dinas Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Jumat (26/06/2020), menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pembekalan bagi panitia seleksi Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Kormomolin, KKT
Kegiatan yang diselenggarakan di Desa Bukjalim, menghadirkan pemateri dari Bagian Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Kasubag Otonom Daerah, Tc.H. Haluruk, SH, Ferry Fasse, dan Staf Bagian Pemerintahan Devi Loran. Dalam pembekalan ini, Pemateri di bagi dalam tiga kelompok.
Materi yang di berikan kepada para peserta terkait dengan Petunjuk Teknis (Juknis) dan proses dalam pentahapan pemilihan Kepala Desa.
Menurut TC.H. Haluruk, SH, pentahapan bakal calon haruslah di usulkan oleh Soa dalam musyawarah. Setelah Soa menentukan bakal calonya, selanjutnya Bakal Calon mempersiapkan berkas administrasinya untuk masuk dalam tahapan berikutnya, baik itu pada tingkat Kecamatan, bahkan masalah administrasi sampai pada tahapan seleksi di tingkat kabupaten.
Untuk itu materi yang diberikan difokuskan pada penguatan serta administrasi dari para bakal calon desa yang nantinya akan bertarus pada Pilkades
Dalam kesempatan yang sama pula, Kabag Pemerintahan dan Otonomi Daerah KKT, Somalai Batlayeri, yang hadir langsung dan memberikan materi dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa, apa yang disampaikan ini merupakan bagian dari amanat ketentuan perundang-undangan, terkait penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa, bahwa setiap pembentukan panitia itu harus di berikan pembekalan, sehingga ini lanjut Somalai, adalah langkah awal sebelum kita masuk dalam tahapan penjaringan tahap dua yaitu, penjaringan di tingkat panitia.
Terkait dengan persyaratan dan ketentuan yang telah di atur dengan peraturan Bupati No. 5 tahun 2018. Kata Somalai panitia perlu mendapat wawasan dan ketrampilan untuk menyelenggarakan pemilihan kepala desa.
Olehnya lewat pembekalan ini, dapat memberikan penguatan dan juga meningkatkan integritas dari pada seluruh panitia dan BPD, agar lebih independensi dalam menyelenggarakan Pilkadas tanpa harus di pengaruhi oleh pihak-pihak yang berkepentingan.
Somalay berharap, panitia nantinya dapat menguasai aturan dan tata cara penyelenggaraan yang optimal dan profesional dalam penyelenggaraan Pilkades, guna memastikan keberhasilan dari penyelenggaraan pemerintahan ini ,” tutur Somalai.
Hadir juga dalam kegiatan tersebut Camat Kormomolin, Angki Lambyombir, beserta jajarannya, serta para pejabat dari Desa-Desa di Kecamatan Kormomolin yang nantinya menyelenggarakan Pilkades.
Sesuai rencana sosialisasi ini akan di berlanjut di kecamatan Nirunmas dan Kecamatan Tanimbar Utara (Gilang).