Pemprov Maluku Sambut Pelaksanaan Muswil IX DPW PPP Maluku
Sabtu, 19 Juni 2021
PELITA MALUKU.COM
Bagikan

Pemprov Maluku Sambut Pelaksanaan Muswil IX DPW PPP Maluku

Ambon, Pelita Maluku.com - Pemerintah Provinsi Maluku menyambut baik pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) IX DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Apresiasi ini disampaikan Gubernur Maluku Murad Ismail dalam sambutannya pada pelaksanaan Muswil IX DPW PPP yang digelar Jumat (18/6/2021) di Swiss-Belhotel.

Menurut Murad Ismail, pelaksanaan Muswil PPP merupakan langkah strategis bagi pengurus dan kader PPP dalam memantapkan kembali posisi perjuangan sebagai partai Islam di provinsi ini.

Dirinya berharap, pelaksanaan Muswil PPP bukan hanya sekedar memilih pemimpin dan pengurus baru, tetapi juga sebagai momentum melakukan evaluasi dan memperkuat eksistensi PPP untuk membantu umat Islam dan masyarakat Maluku mencapai kehidupan yang lebih baik.

Pemerintah Daerah berharap, agar melalui Muswil ini para Pemimpin dan Kader PPP dapat terus membangun eksistensi dan komitmen untuk membangun Maluku.

Ia menambahkan, sebagai partai politik, PPP telah berperan aktif mendukung kebijakan Pemda Maluku dalam membangun ekonomi berbasis masyarakat kepulauan, mengembangkan sosial Budaya, kearifan lokal sehingga turut membangun kehidupan keagamaan yang moderat, rukun, harmonis dan religius.

Gubernur Maluku juga memberikan penghargaan kepada PPP atas dukungan dan kerjasama yang baik selama ini untuk mengawal proses pembangunan di Maluku dengan baik.

Dirinya berharap, Muswil kali ini dapat melahirkan pimpinan baru yang misioner dan inovatif, serta melahirkan berbagai konsep serta gagasan yang bermanfaat bagi pembangunan daerah Maluku.

Sementara itu Ketua DPW PPP Maluku Syarif Hadler menyatakan, Muswil  IX DPW PPP dilakukan sebagai bagian revolusi kelembagaan, yang merajut solidaritas yang menuju kemenangan di Pilkada 2024.

Menurutnya, pelaksanaan Muswil ini merupakan ajang konsolidasi dengan semangat baru, figur-figur baru yang berkompeten serta mempunyai talenta kepemimpinan  menuju pilkada 2024.

Pada kesempatan itu Hadler mengucapkan Terima kasih kepada Gubernur Maluku atas dukungannya  kepada PPP selama ini.

Untuk itu PPP selama ini telah mendukung semua kebijakan Gubernur Maluku untuk mengentaskan kemiskinan di Maluku.

,"PPP mempunyai tanggung jawab moral untuk memberikan dukungan penuh kepada seluruh kebijakan yang dilaksanakan Pemda Maluku dibawa kepemimpinan Murad Ismail, " Tutur Hadler.

Ucapan terimakasih juga diberikan kepada Walikota Ambon, Richard Louhenapessy atas dukungannya menyongsong pelaksanaan muswil di kota Ambon.

Dirinya berharap, dengan pelaksanaan Muswil PPP ini, persatuan dan kesatuan yang telah tercerai berai dapat kembali dipersatukan untuk meraih kemenangan Pilkada 2024 (Onsal)

Komentar

Belum Ada Komentar