Fatlolon Bersama Istri Kunjungi dan Beri Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Pasar Ngrimase

Fatlolon Bersama Istri Kunjungi dan Beri Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Pasar Ngrimase

Saumlaki, Pelita Maluku.com - Mantan Bupati Kepulauan Tanimbar Petrus Fatlolon bersama Istri tercinta Joice Fatlolon, mengunjungi korban bencana kebakaran di pasar Ngrimase, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, Selasa (13/12/2022).

Kunjungan tersebut sebagai bentuk rasa kepedulian dan perhatian yang besar kepada warga yang mengalami musibah kebakaran. Meskipun Fatlolon sendiri sudah tidak lagi menjadi orang nomor satu di bumi Dua Lolat. 

Dalam kunjungan itu, Petrus Fatlolon menyerahkan beberapa bantuan kepada warga yang mengalami musibah seperti, 120 paket beras kemasan 5 kilogram, satu paket pakaian layak pakai serta bantuan uang tunai sebesar Rp10 juta.

img-1671008746.jpg

“Saya berharap bantuan tersebut dapat meringankan sedikit dari pada beban masyarakat yang sedang mengalami bencana kebakaran dan bisa memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari,”pinta Petrus Fatlolon.

Sementara itu Kepala Pasar Ngrimase Kecamatan Tanimbar Selatan, Kornelis Fanumbi mengatakan, jumlah masyarakat yang mengalami musibah bencana kebakaran, sesuai data yang dimiliki sebanyak 108 kepala keluarga. Namun lanjut Fanumbi masih ada sebagian warga yang sampai saat ini belum sempat melaporkan diri kepada Pemerintah, karena masih mengalami trauma mental akibat kebakaran.

" Saya berharap warga yang mengalami korban bencana kebakaran, agar segera melaporkan diri ke pihak pemerintah untuk di data, guna mengetahui seberapa banyak yang mengalami musibah bencana kebakaran,”pintanya.( Gilang )

Bagikan Post

Artikel Terkait

Komentar

Belum Ada Komentar

Google Maps

Kontak

Alamat Jl. Tabae Jou RT.003 / RW.007 Kopertis
Telepon 082397412929 / 081344902466
Whatsapp 082397412929
Email malukupelita@gmail.com

Link

Linkhttp://peli