BERITA TERKINI

Kasus Covid-19 Maluku Capai 315, 1 Pasien Ber-KTP KKT Positif di Ambon

Kasus Covid-19 Maluku Capai 315, 1 Pasien Ber-KTP KKT Positif di Ambon

Ambon, Pelita Maluku.com – Kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 di Provinsi Maluku, kembali terjadi penambahan sebanyak 16 kasus, berdasarkan data yang diperoleh Pelita Maluku.com dari Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Maluku.

Dari jumlah ini, 8 kasus dari Kota Ambon, 3 Kasus dari Kabupaten Maluku Tengah, 4 Kasus dari Kabupaten Buru. Dan 1 kasus dari Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Pasien terkonfirmasi ini ber-KTP Kabupaten Kepulauan Tanimbar, yang sejak bulan April kemarin sudah berada di Kota Ambon. 

16 Pasien yang terkonfirmasi tersebut adalah : 

1.“HT”, perempuan, 30 tahun, asal Kota Ambon.  2.“LU”, perempuan, 19 tahun, asal Kabupaten Kepulauan Tanimbar.   3. 3 “DR”, laki-laki, 61 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah.  4 “RL”, perempuan, 37 tahun, asal Kota Ambon. 5. “DK”, laki-laki, 39 tahun, asal Kabupaten Buru. 6. “MO”, perempuan, 20 tahun, asal Kota Ambon.  7. “YM”, perempuan, 61 tahun, asal Kota Ambon.  8. “RS”, laki-laki, 46 tahun, asal Kota Ambon. 9.“ML”, perempuan, 33 tahun, asal Kota Ambon.  10. “RS”, perempuan, 33 tahun, asal Kota Ambon.  11. “BN”, laki-laki, 52 tahun, asal Kota Ambon.  12. “HB”, laki-laki, 20 tahun, asal Kabupaten Buru.  13. “AA”, laki-laki, 33 tahun, asal Kabupaten Buru.  14.“LR”, laki-laki, 36 tahun, asal Kabupaten Buru 15.“KM”, laki-laki, 33 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah.  16. “NS”, perempuan, 50 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah.

Dengan penambahan jumlah ini, maka total keseluruhan kasus terkonfirmasi di Provinsi Maluku mencapai 315 kasus. Sementara dalam perawatan yang sebelumnya sebanyak 211 kini bertambah 7 orang menjadi 218 orang.

Sedangkan pasien sembuh terjadi penambahan, sebanyak 9 orang, sehingga total pasien sembuh hingga saay ini telah mencapai 89 orang.

Ke-9 pasien yang dinyatakan sembuh itu diantaranya : - Kasus 40: “ES”, perempuan, 37 tahun, asal Kota Ambon - Kasus 60: “RR”, perempuan, 28 tahun, asal Kota Ambon - Kasus 83: “JS”, laki-laki, 37 tahun, asal Kabupaten Buru - Kasus 85: “BKT”, laki-laki, 35 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah - Kasus 86: “RY”, perempuan, 22 tahun, asal Kota Ambon - Kasus 107: “WY”, perempuan, 33 tahun, asal Kota Ambon - Kasus 121: “MM”, perempuan, 44 tahun, asal Kota Ambon.

Untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berdasarkan data Gugus Tugas terjadi penurunan 1 pasien PDP menjadi 28 pasien dengan rincian : 25 orang Kota Ambon,  3 orang dari Kabupaten Maluku Tengah. Sedangkan Orang Dalam pemantauan (ODP) terjadi penambahan 1 orang menjadi diantaranya : 30 orang dari Kota Ambon - 11 orang dari Maluku Tengah - 1 orang dari Kabupaten Seram Bagian Barat - 2 orang dari Kabupaten Seram Bagian Timur.

Berikutnya adalah identitas kasus covid-19 Maluku yang pada senin (08/06/2020) kemarin, terjadi peningkatan sebanyak 17 orang diantaranya : 

1.Kasus 283: “WN”, laki-laki, 30 tahun, asal Kota Ambon. 2 Kasus 284: “RWT”, laki-laki, 22 tahun, asal Kota Ambon.  3  Kasus 285: “AR”, laki-laki, 56 tahun, asal Kota Ambon. 4 Kasus 286: “SHS”, laki-laki, 22 tahun asal Kota Ambon. 5 Kasus 287: “MS”, perempuan, 28 tahun, asal Kota Ambon. 6 Kasus 288: “PRS”, laki-laki, 21 tahun, asal Kota Ambon. 7 Kasus 289: “GA”, laki-laki, 19 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 8. Kasus 290: “AS”, laki-laki, 66 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 9. Kasus 291: “PS”, laki-laki, 32 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah 10. Kasus 292: “SA”, perempuan, 9 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 11. Kasus 293: “ES”, perempuan, 59 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 12. Kasus 294: “RS”, perempuan, 65 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 13. Kasus 295: “BS”, perempuan, 33 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 14. Kasus 296: “DS”, perempuan, 6 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 15. Kasus 297: “DA”, laki-laki, 12 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah.16. Kasus 298: “T”, perempuan, 51 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah. 17. Kasus 299: “M”, perempuan, 36 tahun, asal Kabupaten Maluku Tengah.  (PM.007)



Komentar

  1. Belum Ada Komentar

SERBA - SERBI

JELANG PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE - 79, KODAM XV PATTIMURA GELAR BERBAGAI LOM...

REDAKSI
Kategori