Kepala BNPB :  Jangan Anggap Enteng Covid-19
Senin, 06 Juli 2020
PELITA MALUKU.COM
Bagikan

Kepala BNPB : Jangan Anggap Enteng Covid-19

Ambon, Pelita Maluku.com - Kepala Badan Nasional  Penaggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo meminta, kepada seluruh masyarakat, agar tidak menganggap enteng keberadaan virus corona atau Covid-19.

Pasalnya, Covid-19 ibarat “Malaikat Pencabut Nyawa,” yang datang bagi mereka yang rentan, lanjut usia maupun yang memiliki penyakit Kormobid. Ungkap Mantan Pangdam XVI Pattimura dalam  jumpa pers, sebelum penyerahan bantuan medis kepada Pemerintah Provinsi Maluku di lobi utama Kantor Gubernur Maluku, Senin (6/7/2020).

Menurutnya, Covid-19 relatif lebih aman bagi mereka yang sehat, muda, imunitas yang tinggi, walapun mereka terinfeksi belum tentu menunjukan gejala, tetapi sudah tentu Covid dapat menyerang kelompok ini yang kerap diketahui sebagai orang tanpa gejala (OTG). 

Diungkapkan Moenardo, dari data yang diperoleh  tercatat sampai dengan saat ini, setengah juta atau 500.000 orang lebih di dunia meninggal akibat virus corona. Di Indonesia data terakhir, jumlah kematian telah mencapai 3.000 jiwa. Dan ini bukan sebuah rekayasa. 

Untuk itu kata Doni, sosialisasi terus ditingkatkan agar masyarakat mengetahui tentang covid, pentingnya psycal distamcing, sosial distancing, new normal. Mengingat rakyat adalah benteng pertama pencegahan Covid-19

Selain itu, Kepala BNPB ini juga menyatakan dukungan media sangat penting dalam memberikan edukasi kepada masyarakat. media memiliki peran yang sangat strategis dalam membantu dan membangun narasi positif, untuk menjelaskan tentang bahaya Covid-19. (PM.007) 


Komentar

Belum Ada Komentar