Gubernur : Optimalkan Ibadah Agar Capai Derajat Muttaqin
Jum'at, 17 Mei 2019
PELITA MALUKU.COM
Bagikan

Gubernur : Optimalkan Ibadah Agar Capai Derajat Muttaqin

Ambon, Pelita Maluku.Com – Mengoptimalkan Ibadah di Bulan Suci Ramadhan akan membawa setiap insan kembali ke fitrah kemanusiaan yang sejati dan mencapai derajat magfir serta mustaaqin

 “Semoga semua ibadah yang kita jalani di bulan suci Ramadhan ini dapat diterima oleh Allah SWT serta dapat membawa diri kita kembali ke fitrah kemanusiaan yang sejati dan mencapai derajat insan yang magfir dan muttaqin,” Demikian disampaikan Gubernur Maluku pada Acara Buka Puasa bersama Pemkab Maluku Tengah (Malteng), dan TNI, Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN) serta masyarakat Malteng di kediaman Bupati Malteng, Jumat (17/5/2019).

Menurutnya, sebagai orang yang beriman, pasti menyadari bahwa, hakekat di balik ibadah puasa dengan mengoptimalkan seluruh ibadah. Tidak saja ibadah puasa itu sendiri, tetapi juga memperbanyak ibadah membaca Al’Quran, melaksanakan ibadah shalat Tarawih secara rutin dan ibadah-ibadah lainnya. 

Di lain sisi, buka puasa bersama yang rutin dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Maluku ke setiap Kabupaten/Kota merupakan rangkaian dari kegiatan Safari Ramadhan untuk memperkuat jalinan silaturahim antar sesama, sehingga safari Ramadhan menjadi sebuah tradisi yang sangat baik.  

Bahkan Safari Ramadhan akan memperkuat jalinan silaturahim ukhuwah insaniah (persaudaraan sesama manusia), ukhuwah Islamiyah (persaudaraan sesama umat muslim) dan ukhuwah wathaniyah (persaudaraan sesama bangsa diantara kita semua).   

“Menurut saya, harus bisa secara rutin kita lakukan dari tahun ke tahun, karena melalui momen buka puasa bersama ini, kita bisa memiliki ruang yang memungkinkan kita melakukan usaha-usaha pembaharuan relasi atau kohesi sosial, mengembangkan solidaritas dan soliditas sosial,’’ kata Murad.(PM.007)

Komentar

Belum Ada Komentar