Ambon Pacu Smart City Lewat Teknologi AI AssistX
Kamis, 27 November 2025
“Nyalakan Cahaya Dari Timur Untuk Indonesia
Bagikan

Ambon Pacu Smart City Lewat Teknologi AI AssistX

Ambon, Pelita Maluku — Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon mengambil langkah strategis untuk memperkuat keamanan wilayah dan meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan (AI). 

Upaya ini ditandai dengan audiensi resmi bersama perusahaan penyedia solusi AI, AssistX, di Balai Kota Ambon, Rabu (26/11/2025).

Audiensi dipimpin langsung oleh Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena, didampingi Pj. Sekretaris Kota, Robby Sapulette, dan Kepala Dinas Kominfosandi, Ronald H. Lekransy. Sementara dari pihak AssistX hadir CEO Bisma Manda Samsu.

Pertemuan ini merupakan respons Pemkot terhadap meningkatnya tantangan perkotaan mulai dari kebutuhan penguatan keamanan lingkungan, pengelolaan mobilitas masyarakat, hingga penyediaan data yang cepat dan akurat sebagai dasar pengambilan keputusan.

Dalam paparannya, AssistX memperkenalkan dua teknologi utama:

1. AssistX Vision — AI untuk Pengawasan Keamanan Kota

Sistem pengawasan terpusat berbasis AI di titik-titik strategis kota, dengan kemampuan:

Integrasi data visual multi-sumber, Deteksi otomatis dan analisis perilaku, Peringatan dini atas potensi gangguan keamanan dan  Pemantauan real-time dan koordinasi antar instansi

2. AssistX Suite  AI untuk Manajemen Dokumen Pemerintahan menyangkut Platform otomatisasi administrasi yang mampu, Ekstraksi dan klasifikasi dokumen,

Pencarian cerdas, Penataan dokumentasi terukur dan mudah ditelusuri

Teknologi ini diproyeksikan mempercepat alur birokrasi, meningkatkan akurasi data, sekaligus mendukung tata kelola pemerintahan berbasis digital.

Wali Kota Ambon menegaskan bahwa pemanfaatan AI bukan sekadar kebutuhan teknologi, tetapi fondasi masa depan Ambon sebagai kota modern.

“Pemkot selalu terbuka terhadap inovasi yang dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik. Solusi AI dari AssistX kami nilai berpotensi memperkuat keamanan kota, mempercepat proses administrasi, dan menciptakan layanan yang lebih efektif bagi masyarakat,” ujar Wattimena.

Ia meminta Dinas Kominfosandi menindaklanjuti pertemuan tersebut melalui kajian teknis sesuai arah pembangunan daerah.

“Integrasi sistem pengawasan cerdas dan document intelligence menjadi fondasi penting percepatan Smart City Ambon. Kami meyakini implementasi teknologi ini akan memperkuat kapasitas pemerintah daerah dan menjawab kebutuhan masyarakat akan layanan yang cepat, aman, dan transparan,” tutupnya.


REDAKSI PELITA MALUKU - AIS 

Komentar

Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar