BERITA TERKINI

PANGDAM XV/PATTIMURA SERAHKAN PERGHARGAAN BAGI SERKA SAHUPALA

PANGDAM XV/PATTIMURA SERAHKAN PERGHARGAAN BAGI SERKA SAHUPALA

Ambon, Pelita Maluku.com - Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han), memberikan penghargaan kepada Serka Sahupala, anggota DeninteldamXV/ Pattimura, atas aksi heroik yang telah menyelematkan seorang warga dari percobaan bunuh diri di Jembatan Merah Putih Ambon pada Jumat (30/08/2024) kemarin.

Penyerahan penghargaan bagi Serka Sahupala diserahkan langsung oleh Pangdam dalam upacara yang berlangsung di Makodam XV/ Pattimura, Senin (02/09/2024) 

Pada kesempatan itu Pangdam begitu kagum dengan sikap dan kepedulian yang tidak tunjukkan oleh Serka Sahupala, karena kecintaan kepada warga sehingga melindungi dan menyelematkan nyawa seseorang. 

“Ini adalah hal positif yang sangat terpuji, yang telah mengangkat nama kodam XV/Pattimura, suatu tindakan wujud nyata kepedulian Prajurit TNI terhadap hal-hal yang bukan hanya kepentingan Militer atau TNI, tetapi juga masyarakat”, ujar Pangdam.

Pangdam berharap, apa telah dilakukan Serka Sahupala, kiranya dapat di contohi prajurit - prajurit yang lain dengan hati yang tulus dan ikhlas demi bangsa dan negara.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasdam XV/Pattimura Brigjen TNI Dr. H. Nefra Firdaus, S.E., M.M., Irdam XV/Pattimura Brigjen TNI Muhammad Ali, S.H, Kapoksahli Pangdam XV/Pattimura Brigjen TNI Julius Jolly Suawa, S.Sos., rombongan Tim PT Bank Mandiri, Prajurit dan PNS jajaran Kodam XV/Pattimura. (PM.007)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

SERBA - SERBI

JELANG PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE - 79, KODAM XV PATTIMURA GELAR BERBAGAI LOM...

REDAKSI
Kategori